WASHINGTON - Serangan oleh peretas ke beberapa situs jaringan pemerintah, ditanggapi serius oleh beberapa kalangan. Mereka berharap, presiden terpilih Barack Obama segera mengesahkan undang-undang yang memberi perlindungan ketat terhadap serangan hacker.
Para pakar yang tergabung dalam organisasi Center for Strategic and International Studies (CSIS), mengingatkan kepada Obama bahwa para peretas merupakan ancaman serius. Terutama yang berkaitan dengan masalah militer AS dan layanan publik.
"Serangan cyber merupakan isu yang besar, jadi perlu perhatian serius," ujar salah satu peneliti CSIS James Lewis, seperti yang dikutip Associated Press, Selasa (9/12/2008).
Lewis dan kawan-kawannya menghimbau agar Obama perlu membentuk kantor baru di Gedung Putih yang khusus menghadapi kemungkinan penyusupan oleh peretas, pencuri data, ataupun agen asing. Selain itu juga, bertugas mengkoordinasikan penanganan keamanan yang dilakukan militer, intelijen, dan kepolisian.
"Kami mendesak pemerintahan baru dan Kongres AS untuk menyetujui undang-undang baru untuk mempercepat investigasi terhadap kasus serangan di dunia maya. Seperti penelusuran data, untuk bukti di pengadilan," imbuh Lewis lagi.
CSIS juga menilai bentuk sanksi yang diterapkan harus jelas. Jika memang hacker itu berasal dari pemerintah asing, maka pemerintah AS bisa melakukan embargo, baik berupa sanksi ekonomi, ataupun serangan militer.
Usulan ini akan segeran digodok oleh anggota CSIS di parlemen. Sebab terdapat lima orang anggota CSIS yang juga duduk dalam dewan transisi pemerintahan Obama.
"Kami mempunyai anggota yang punya kekuatan. Seperti, mantan pejabat Gedung Putih Paul Kurtz, penasihat keamanan Dan Chenok, dan penasihat teknologi Bruce McConell," pungkas Lewis.
sumber : okezone
Home » techno » Obama Diminta Tanggapi Serius Masalah Hacker
Obama Diminta Tanggapi Serius Masalah Hacker
BACA JUGA

Kring! Gmail Bisa Dipakai Menelepon
Layanan surat elektronik milik Google, Gmail hari ini meluncurkan fitur ba ...

Does it matter if Google's search results are fixed?
The fools, usually, are us.We, the people, switch off our critical faculti ...

Mito 228, Ponsel Berfitur 'Alat Bantu Dengar'
JAKARTA - Suara bising di tengah keramaian tentunya sangat mengganggu jika ...

Kini, Karya Shakespeare Bisa Dinikmati di Nintendo
LONDON - Mahakarya dari penulis sekaliber Shakespeare telah mendunia. Kini ...